Thursday, July 15, 2021

Cara Cek Nomor IM3 Sendiri Terbaru

 



Hal yang biasa jika kita sering lupa dengan Nomor Telepon ponsel kita sendiri, mungkin hanya Nomor yang sudah begitu lama kita gunakan yang diingat saja.

Di suatu ketika mungkin kita diminta teman, saudara atau yang lainnya Nomor Telephone, dalam kondisi seperti itu tentu kita harus menyebutkan Nomor secara tepat dan akurat. Jika terjadi kesalahan satu Digit saja, maka pesan atau panggilan orang lain tidak akan sampai.

Namun tenang ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengecek Nomer Telepon sendiri khususnya pengguna provider Im3 atau yang sekarang lebih dikenal Indosat Ooredoo.

MengeCek Nomor IM3 Sendiri bisa dilakukan dengan beberapa cara, seperti lewat panggilan Dial, lewat Aplikasi Myim3, panggilan ke Nomor Telephone Teman, dan lain-lain. Untuk lebih jelasnya simak penjelasan berikut.

Cara Cek Nomor IM3 Sendiri

Cara Cek Nomor IM3 Lewat Dial

Jika Nomor Im3 terpasang dalam Ponsel cara termudah untuk mengeceknya adalah dengan cara melakukan Dial ke *123*30#. untuk melakukannya berikut langkah-langkahnya:

  • Buka Aplikasi Telepon (panggilan) pada Ponsel
  • Ketik *123*30#, kemudian tekan Panggil
  • Maka akan muncul halaman yang menampilkan Nomor Telepon, Sisa Pulsa, dan Masa Aktif.

Cara Cek Nomor IM3 Lewat Aplikasi MyIM3

Jika sebelumnya sudah Login pada Aplikasi MyIM3, kita tinggal buka saja, maka di dalam akan terdapat rincian mengenai Nomor Telepon kita beserta masa Aktif, sisa pulsa, dan Sisa Kuota jika mendaftarkan paket Internet.

Jika belum menggunakan Aplikasi myIM3, berikut cara menggunakannya:

  • Install myIM3 dari Google Play Store.
  • Setelah itu buka, dan Login dengan Nomor IM3 yang digunakan.
  • Tunggu hingga ada pesan masuk ke Nomor telepon berupa kode Verifikasi.
  • Jika sudah mendapatkan Pesan, masukkan Kode verifikasi tersebut ke Aplikasi myIM3.
  • lalu OK.

Cara Cek Nomor IM3 Lewat NIK dan KK

Cara lain yang bisa dilakukan adalah mengecek lewat NIK dan KK yang digunakan saat Registrasi kartu Sim Indosat, melalui Web yang sudah disediakan oleh pihak IM3.

Kita tinggal memasukkan Nomor NIK dan Nomor KK yang terkait maka Nomor telepon akan langsung ditampilkan, namun sebelumnya jika kartu Sim IM3 kalian saat Registrasi menggunakan KTP orang lain, Orang tua misalnya. Kalian harus memintanya terlebih dahulu. Ok langsung saja berikut caranya:

  • Kunjungi alamat URL berikut lewat Browser: https://myim3.indosatooredoo.com/ceknomor/index.
  • Kemudian masukkan Nomor NIK dan KK (Kartu Keluarga).
  • Checklist pada Im not a robot untuk proses verifikasi.
  • Selanjutnya Pilih Periksa, maka akan muncul Nomor Telepon yang kita daftarkan lewat Nomor NIK dan KK tersebut.

Cara Cek Nomor IM3 Lewat Panggilan ke Nomor Telepon Lain

Jika tidak ingin repot-repot seperti cara-cara sebelumnya, ada yang lebih simple dan mudah lagi, yaitu dengan cara melakukan panggilan ke Nomor lain. Nomor lain disini bisa Nomer Telepon kita sendiri yang lain (jika kita memiliki dua Nomor Telepon), Nomor Saudara atau teman yang berada dekat dengan kita, sehingga nanti kita bisa langsung menanyakannya.

Cara Cek Nomor IM3 Lewat SMS ke Nomor Lain

Selanjut lewat SMS, cara ini mirip dengan cara melalui Panggilan ke Nomor Telepon Lain, bedanya hanya dengan SMS ke Nomor telepon orang lain.

Pada Nomor Telepon penerima SMS akan muncul Nomor Telepon kita, kita bisa catat lalu menggunakannya sesuai keperluan kita.

Cara-cara tersebut bisa kita gunakan apabila lupa dengan Nomor telepon Indosat kita sendiri. Tinggal pilih cara mana yang ingin digunakan maka akan selesai masalah tersebut.

No comments:

Post a Comment

Cara Berlangganan WeTV

Beberapa orang mulai jarang datang ke bioskop karena semua film kesayangannya sudah bisa ditonton secara online. Kamu dapat mengakses konten...